Setelah digelarnya pertandingan play off untuk penambahan peserta kompetisi divisi 1 tahun 2010/2011, sebentar lagi akan di gelar play off untuk menentukan siapa yang layak masuk divisi utama tahun 2010/2011 atau yang akan tetap terdegradasi ke divisi 1. Peserta pertandingan play off yang akan di langsungkan di Stadion Jatidiri Semarang mulai tanggal 3 sampai 7 agustus 2010 adalah Ketiga tim tersebut adalah Persires Rengat, Riau (peringkat terbawah Grup I), Persis Solo (peringkat terbawah Grup II) dan Persiku Kudus (peringkat terbawah Grup III).Dari tiga tim yang bertanding ini hanya di ambil satu team yang akan tetap bertahan pada kompetisi Divisi Utama 2010/2011 sedang dua team lainnya akan terdegradasi ke kompetisi Divisi I 2010/2011.
Pada Selasa (3/08) telah bertanding antara Persis Solo Melawan Persires Rengat, pada pertandingan ini Persis Solo mampu mengalahkan Persires Rengat dengan skor 3 - 0. Kemudian Kamis (5/08) Persires Rengat akan menghadapi Persiku Kudus sedang pada sabtu (7/08) akan saling berhadapan team sesama Jawa Tengah yaitu Persiku Kudus Melawan Persis Solo.
Dengan adanya play off ini apabila salah satu team dari Jawa Tengah lolos dan tetap berkompetisi di Divisi Utama 2010/2011 maka kecil kemungkinan PERSITEMA Temanggung akan bertemu Persis Solo atau Persiku Kudus.
T-Forever
Pada Selasa (3/08) telah bertanding antara Persis Solo Melawan Persires Rengat, pada pertandingan ini Persis Solo mampu mengalahkan Persires Rengat dengan skor 3 - 0. Kemudian Kamis (5/08) Persires Rengat akan menghadapi Persiku Kudus sedang pada sabtu (7/08) akan saling berhadapan team sesama Jawa Tengah yaitu Persiku Kudus Melawan Persis Solo.
Dengan adanya play off ini apabila salah satu team dari Jawa Tengah lolos dan tetap berkompetisi di Divisi Utama 2010/2011 maka kecil kemungkinan PERSITEMA Temanggung akan bertemu Persis Solo atau Persiku Kudus.
T-Forever
Tidak ada komentar:
Posting Komentar